Demonstrasi Cara Pengolahan Ikan, Pembuatan Pakan, dan Budidaya Ikan Lele Bioflock

Bogor, 15 Desember 2013 telah dilaksanakan Kegiatan Pengabdian pada Masyarakat dalam bentuk Demonstrasi Cara Pengolahan Ikan, Pembuatan Pakan dan Budidaya Ikan Lele Sistem Bioflock di Pondok Pesantren Nurul Huda Cijeruk Bogor. Kegiatan Demonstrasi Cara difasilitasi oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan bekerja sama dengan STP Jurusan Penyuluhan Perikanan.
Acara dibuka oleh Ketua Sekolah Tinggi Perikanan Jakarta Ir. Tatang Taufiq Hidayat, MS. Yang didampingi oleh Pimpinan Pondok Pesantren Nurul Huda Cijeruk, Ketua Dharma Wanita Persatuan BPSDMKP Ibu Anita Suseno, Kepala BP3 Tegal, Perwakilan Direktorat Jenderal KP3K dan P2HP, Ketua Jurusan Penyuluh Perikanan Bogor. Dalam arahannya, Ketua Sekolah Tinggi Perikanan menyampaikan bahwa  kegiatan pengabdian masyarakat yang dikemas dalam bentuk pelatihan dan unjuk kerja merupakan penjabaran dari Tridharma Perguruan Tinggi  yang harus dilaksanakan oleh UPT Pendidikan, agar teknologi yang sudah diterapkan dapat disosialisasikan dan disebarluaskan pada masyarakat luas. 
Peserta terdiri dari kelompok pengajian arisan haji Multazam jakarta, Civitas Akademik Sekolah Tinggi Perikanan Kampus Jakarta, Serang dan Bogor, Penyuluh Perikanan dan P2MKP se Kabupaten Bogor, serta Ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan lingkup BPSDMKP.  Penyampaian Materi Budidaya Ikan Lele Sistem Bioflock dibagi menjadi 2 sesi yaitu Penyampaian teori dan demonstrasi cara budidaya bioflock Pembuatan pakan pellet apung skala rumah tangga dengan menggunakan bahan baku limbah lele Materi dismapaikan oleh dosen STP Jurusan Penyuluhan Perikanan Dr. Ir. OD. Subhakti Hasan, M.Si dan Suratman, SP., M,Si. Dan dibantu oleh Ketua Kelompok Pembudidaya Ikan Nurul Huda. Sementara, Materi demonstrasi cara disampaikan oleh ketua kelompok wanita pengolah “Sakinah” yang meliputi Pengolahan Lele menjadi abon ikan lele, kripik kulit ikan, kerupuk tulang dan duri lele, serta chryspi lele. Sedangkan, Materi Pembuatan pakan pellet apung skala rumah tangga dengan menggunakan bahan baku limbah lele didemonstrasikan oleh para santri yang tergabung dalam Kelompok Pembudidaya Ikan Nurul Huda. [M.Patekkai]
Share this article :

+ komentar + 1 komentar

22 Mei 2014 pukul 13.43

Mantap gan share teknologinya Media Penyuluhan Perikanan

Posting Komentar
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2015. PENYULUH PERIKANAN STP JURUSAN PENYULUHAN PERIKANAN BOGOR
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger